Cara Memilih Balon Gate Untuk Sebuah Acara Pameran

osageexploration.com – Mengadakan pameran mungkin menjadi salah satu jalan yang sering orang lakukan agar dapat mempromosikan brand atau produk secara luas. Untuk mengadakan pameran sendiri banyak sekali hal yang harus dapat diperhatikan, salah satunya adalah tentang tema dari pameran dan juga menentukan dekorasi yang tepat.

Dekorasi dalam sebuah pameran sendiri juga selalu melibatkan banyak sekali aspek dan ornamen, tidak jarang balon menjadi salah satu hal yang biasa terlihat. Balon menjadi sebuah dekorasi unik dan cukup dapat menarik perhatian dari orang yang datang pada acara pameran tersebut.

Jenis dekorasi balon yang mungkin akan sangat cocok untuk dipasang pada acara pameran adalah balon gate. Balon dengan bentuk gerbang ini sendiri memiliki beberapa jenis dan juga tipe yang berdasarkan bahan yang dapat Anda sesuaikan dengan tema pameran yang diadakan.

Tips Memilih Balon Gate Untuk Pameran

Mengadakan pameran memang memerlukan banyak sekali pertimbangan, terlebih jika ingin menggunakan balon gate sebagai dekor utama. Di bawah ini adalah beberapa tips yang dapat Anda pertimbangkan saat ingin menggunakan balon gerbang sebagai salah satu dekorasinya. Berikut ini adalah cara memilihnya :

1.   Ukuran Balon Gate

Hal pertama agar dapat memilih dekorasi balon gerbang yang tepat adalah dari ukuran yang ingin Anda gunakan. Ukuran balon gerbang sendiri dapat Anda sesuaikan dengan tempat yang acara berlangsung. Jika memang di dalam ruangan Anda dapat menggunakan ukuran balon gerbang medium yang tidak akan banyak memakan tempat. Jika mengadakan acara pameran di ruangan yang terbuka Anda dapat memasang balon gerbang yang mempunyai ukuran large tetapi tidak terlalu besar. Hal ini sendiri sangat penting agar balon tidak menutupi atau memakan banyak tempat.

2.   Bahan Balon Gate

Tips selanjutnya yang perlu Anda ketahui pada saat memilih balon gate sebagai sebuah dekor adalah dari bahan balon. Bahan balon gerbang ini ada beberapa, di mana Anda dapat menggunakan bahan PVC, terpal Jerman atau latex. Untuk bahan PVC dan terpal Jerman adalah bahan yang kerap vendor pakai untuk pameran besar yang memakan waktu yang lama.

Di mana kedua bahan tersebut terkenal kuat dan juga tidak mudah robek. Sedangkan bahan latex sendiri merupakan bahan balon biasa pada umumnya dan dapat menjadi bentuk gerbang serta sangat cocok untuk digunakan pada acara pameran yang bersifat sementara atau hanya memakan waktu sehari dua hari. balon gate jakarta